Pejabat Lingkup Kota Sungai Penuh, Tandatangani Perjanjian Kinerja Dan Pakta Integritas

| Editor: Wahyu Nugroho
Pejabat Lingkup Kota Sungai Penuh, Tandatangani Perjanjian Kinerja Dan Pakta Integritas

Penulis : Rhomi Efendi
Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Para pejabat lingkup Pemkot Sungai Penuh menandatangani perjanjian kinerja dan pakta integritas, Senin (11/3/2019).

Penandatanganan perjanjian kinerja dan pakta integritas yang dilaksanakan di ruang pola Kantor Walikota Sungai Penuh itu dilakukan dihadapan Walikota Sungai Penuh H. Asafri Jaya Bakri (AJB).

Penandatanganan diawali Sekretaris Daerah, dilanjutkan 31 para Kepala SKPD, 8 Camat serta 9 Kepala Bagian.

Perjanjian kinerja dilakukan dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan akuntabel serta berorientasi pada hasil, dimana, kepala SKPD berjanji mewujudkan target kinerja yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.
"Kedepannya akan dilakukan evaluasi terhadap kinerja kepala SKPD, sejauh mana perkembangan yang dapat dilakukan," ujar Wako.

Lanjut Wako AJB, penerapan penandatanganan dokumen pakta integritas ini merupakan langkah untuk memastikan bahwa aparatur sanggup untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya.
"Melalui acara penandatanganan pakta integritas ini, diharapkan dapat mendukung pencapaian pecegahan dan pemberantasan korupsi, kolusi dan nepotisme, "sambung AJB.

Terakhir, AJB mengharapkan kepada semua kepala SKPD, Camat dan Kepala Bagian Setda dapat meningkatkan kinerja sesuai tupoksi agar target betul-betul tercapai.

"Laksanakan dengan baik sehingga dapat bermanfaat bagi kita dan masyarakat Kota Sungai Penuh pada umumnya," tutup Wako AJB.***

Baca Juga: Panitia dan Peserta Selekssi PAG Tanda Tangani Fakta Integritas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya