Pelajar SMAN 1 Merlung Terpilih Jadi Petugas Paskibraka di Istana

| Editor: Muhammad Asrori
Pelajar SMAN 1 Merlung Terpilih Jadi Petugas Paskibraka di Istana
Rahmadeni Putri Haimda.

Laporan Raini



INFOJAMBI.COM – Pemerintah dan masyarakat Bumi Serengkuh Dayung Serentak Ke Tujuan, patut berbangga hati. Karena salah satu pelajar putri terbaik dari daerah ini, terpilih menjadi anggota Paskibraka di Istana Negara Jakarta.

Rahmadeni Putri Haimda adalah seorang pelajar SMAN 1 Merlung Kabupaten Tanjung Jabung Barat Jambi ini, sekaligus juga mewakili Provinsi Jambi, untuk bergabung dengan anggota Paskibraka dari seluruh Indonesia yang akan bertugas mengawal duplikat sangsaka merah putih pada detik detik peringatan HUT RI k3 73, tanggal 17 Agustus 2018, di Istana Negara Jakarta.

Gadis kelahiran Padang, 16 Juni 2001 yang akrab disapa Rani ini, dimata orang tuanya dan pelatih Paskibraka , adalah gadis yang ulet, pintar dan aktif di sekolahnya.

Rani adalah buah hati dari pasangan Harsito (50) dan Mira Yenti (28) ini, terpilih menjadi utusan anggota Paskibraka ke tingkat Nasional, membuat Harsito dan keluarga sangat berbangga atas usaha dan perjuangan anaknya, dan akan selalu mendukungnya.

"Alhamdulillah, kita bangga Rina bisa tampil maksimal di Jakarta," kata Harsito, terharu.

Dalam keseharian, Rani termasuk anak yang tak banyak menuntut, mengerti bagaimana kondisi orang tua, yang hanya buruh lepas atau serabutan di tempat tinggalnya.

Eko pelatihnya, juga bangga dengan Rani, karena dirinya memiliki nilai lebih, sehingga dia pantas menjadi perwakilan Jambi sampai ke Istana.

"Rani memang pantas sampai ke Istana, memang patut diacungi jempol karena semangatnya memang tinggi.

Kepala SMA Negeri 1 Merlung, Effendi, juga merasa bangga, karena anak didiknya bisa mengharumkan nama daerah dan Sekolahnya sampai ke tingkat Nasional. Menurutnya, Rani di sekolah termasuk anak yang rajin, giat, aktif, dan berprestasi.

"Selain cerdas, dia pribadinya supel, mudah bergaul dengan teman sebaya maupun gurunya dan disenangi. Itu menjadi poin lebih dia, dari teman-temannya," tuturnya.

Kami berharap, agar terus menorehkan prestasi sebaik mungkin, sehingga menjadi panutan bagi yang lain. Kemudian dapat menciptakan kualitas hidup, dan tidak menjadi pribadi yang sombong. Sebab saat ini dia telah mendapatkan beberapa tawaran. Rani sudah mendapat tawaran masuk kependidikan kepolisian, TNI, dan STPDN," ungkapnya.

Ariadi, Asisten pelatih sekaligus panitia dalam menyeleksi calon Paskribraka, menjelaskan, dalam proses perekrutan se tingkat SLTA untuk Paskibraka Kabupaten adalah mereka yang sudah lulus TC.

Selama proses tahapan yang dilakukan, Rani selalu lebih unggul dari temannya. Dari kriteria dia sudah full memenuhi persyaratan, misalnya LKBB dan postur tubuhnya yang ideal, makanya bisa lolos ke tingkat Nasional, ujar Ariadi bangga.***

Editor : M Asrori S

Baca Juga: Zola Minta Anggota Paskibraka Pertahankan Semangat Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya