Pelayanan RSU MHA Thalib Kerinci Kecewakan Warga

| Editor: Doddi Irawan
Pelayanan RSU MHA Thalib Kerinci Kecewakan Warga

Penulis : Ega Roy || Editor : Ega Roy



INFOJAMBI.COM — Pelayanan Rumah Sakit Umum (RSU) MHA Thalib, Kerinci, kembali dikeluhkan keluarga pasien. Bahkan kali ini pasien terpaksa membawa keluarganya pulang.

Kejadian itu direkam oleh keluarga pasien dengan kamera ponsel. Seorang pasien yang mengalami sesak napas dibawa pulang karena oksigen di rumah sakit plat merah itu habis.

Pasien dibawa dengan cara digendong, menaiki tangga. Tidak ada alat bantu seperti kursi roda. Pihak rumah sakit juga menuding pasien terinfeksi virus corona.

Mirisnya lagi, pasien digendong dalam keadaan masih sesak napas. Ini disampaikan langsung keluarga korban, Aris, warga Desa Semumu, Kecamatan Depati Tujuh, Kabupaten Kerinci.

Menurut Aris, peristiwa itu terjadi Kamis, 4 Februari 2021. Dia membawa adiknya ke RSU MHA Thalib karena sesak napas. Setelah menjalani rapid test, hasilnya negatif.

Meski hasilnya negatif, seorang perawat tidak mau merawat pasien dan menyebarkan isu ke pasien lain agar menutup pintu karena ada pasien Covid-19.

"Sudah jelas hasil swab antigen, bahwa pasien bukan covid, pasien hanya sesak napas. Sesak napas bukan hal sepele, banyak orang meninggal karena sesak napas," tandas Aris kesal.

Hal senada dijelaskan orangtua Mutiara. Dia membawa anaknya berobat ke RSU MHA Thalib. Sampai di RSU harus rapid tes dan swab, ternyata hasil tes anaknya negatif corona.

"Akhirnya anak saya boleh dirawat inap, namun sampai di ruangan ada perawat bilang anak kami terkena corona, sementara hasil swabnya negatif. Anak saya tidak dapat ditangani karena oksigen habis,” kata orangtua Mutiara.

Mutiara ahkirnya membawa anaknya pulang ke rumah dengan keadaan napas masih menyesak.

Video pasien dibawa pulang digendong oleh keluarganya itu viral di media sosial. Perawat sempat melarang keluarga pasien merekam.



Hingga saat ini video tersebut telah dibagikan oleh ratusan pengguna media sosial, baik Facebook maupun Instagram dan WhatsApp.

Hingga berita ini dipublish, Nafrizal Jaya, Kabid Pelayanan RSU MHA Thalib belum bisa dikonfirmasi. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya