Laporan Tim Liputan
INFOJAMBI.COM — Bukan rahasia umum lagi, Kota Jambi rutin memperoleh Piala Adipura. Sejak di bawah kepemimpinan Wali Kota Jambi Syarif Fasha, Kota Jambi meraih piala adipura lima kali berturut-turut.
Upaya mempertahankan prestasi tersebut, Pemerintah Kota Jambi melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melakukan berbagai persiapan. Salah satunya menjaga kebersihan. Faktor kebersihan menjadi salah satu kriteria tim penilai Adipura.
"Saat ini cakupan pelayanan kebersihan di Kota Jambi sudah di atas 80 persen. Tahun ini Kota Jambi masih diperhitungkan," kata Kadis Lingkungan Hidup Kota Jambi, Ardi, pada Musrenbang Kota Jambi, di Hotel Abadi, Senin (19/3/2018).
Ardi berharap Kota Jambi bisa tetap mempertahankan kriteria yang ditetapkan untuk mendapatkan Piala adipura. Setelah penilaian kedua, ada lagi penilaian ketiga, yaitu wawancara dengan Tim Penilai Adipura Pusat.
Biasanya, dalam penilaian ketiga Wali Kota diundang memaparkan kebijakan-kebijakan pengelolaan lingkungan di Kota Jambi. "Target tahun ini kita tetap mempertahankan Adipura," ujar Ardi. (MON)
Editor : IJ-2
Baca Juga: AJI dan PH Ajak Jurnalis Perhatikan Isu Lingkungan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com