Pemprov Jambi Akan Bangun Graha Khusus Ekonomi Kreatif dan UMKM

Pemerintah Provinsi Jambi akan menyiapkan sebuah gedung bagi para pengusaha ekonomi kreatif dan UMKM di Jambi. Gedung itu sedang dirancang.

Reporter: Rifky | Editor: Admin
Pemprov Jambi Akan Bangun Graha Khusus Ekonomi Kreatif dan UMKM
Gubernur Jambi menerima cinderamata dari Gekraf Jambi | foto : agus supriyanto

"Diperlukan sinergitas semua pemangku kepentingan dalam mengatasi berbagai tantangan pengembangan ekonomi kreatif," tutur Haris.

Spirit bersama dapat mengoptimalkan self development (pengembangan diri) masyarakat, menjadikan ekonomi kreatif sebagai jembatan meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. 

Baca Juga: Haris - Khafid Semarakkan Puncak HKN ke-52

"Saya berharap Gekraf Jambi menghasilkan gagasan berupa roadmap atau peta jalan pengembangan ekonomi kreatif di Jambi," ungkap Haris.

Ketua DPW Gekraf Provinsi Jambi, Dewa Putra, berkomitmen memperjuangkan kepentingan para pelaku usaha komunitas ekonomi kreatif, Mereka akan bergerak bersama dan berkolaborasi menjadi pelaku ekonomi kreatif yang berdaya saing berkelanjutan.

Baca Juga: Pemprov Diminta Cepat Perbaiki Jalan Putus Depan Kodim

Ketua Umum Gekraf Nasional, Kawendra Lukistian, mengakui potensi ekonomi kreatif di Jambi cukup unik dari provinsi lainnya. Di sini ada ekonomi kreatif musik, fotografi dan kuliner. ***

Baca Juga: Al Haris Lantik Pengurus HMPM Padang

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya