Penulis : Tim Liputan
Editor : Dora
INFOJAMBI.COM — Terkait adanya satu orang pasien dengan diagnosa radang pernafasan yang saat ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raden Mattaher Jambi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi melalui Kepala Dinas Kesehatan sekaligus Plt. Dirut RSUD Raden Mattaher, dr.Samsiran Halim dan Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Jambi, Johansyah,SE,ME menyatakan hal-hal sebagai berikut:
1. Pihak RSUD Raden Mattaher tidak mengatakan itu suspect (dicurigai) virus 2019-nCov (familiar disebut Virus Corona), tetapi pasien dirawat, dengan diagnosa kerja radang atau infeksi saluran nafas atas atau bawah. Karena yang bersangkutan pernah melakukan perjalanan ke Wuhan (China), maka tata kelolanya dilakukan isolasi dan sedang dilakukan pemeriksaan lanjutan termasuk laboratorium
2. Pihak RSUD Raden Mattaher sudah melakukan penyelidikan epidemiologi untuk memastikan riwayat perjalanan dan kontak
3. Pihak RSUD Raden Mattaher sudah mengambil spesimen laboratorium dan mengirimkan spesimen itu ke pusat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut
4. Sudah dilakukan koordinasi antara Dinas Kesehatan dan KKP untuk notifikasi dan mendistribusikan Health Allert Card utk close contact
Selanjutnya, Pemprov Jambi mengimbau masyarakat agar:
1. Tetap tenang, jangan panik dan resah, serta tidak menyebarkan berita-berita yang belum tentu kebenarannya tentang Virus Corona
2. Tetap melakukan perilaku hidup bersih dan sehat, yaitu dengan melakukan cuci tangan secara rutin, dengan menggunakan sabun
3. Terus menjaga kesehatan dengan memperbanyak makan buah dan sayur
4. Menjaga kesehatan dengan rajin olahraga dan aktivitas fisik
5. Menutup mulut dan hidung dengan tissu ketika bersin atau batuk
6. Apabila ada yang sakit dengan gejala demam, batuk, dan pilek, atau sesak nafas, terutama bagi yang pulang dari negara yang ada kasus virus Corona, gunakan masker dan segera periksa ke fasilitas kesehatan. ***
Baca Juga: Wagub Apresiasi Upaya Baleg DPR RI
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com