EDITOR : PM || LAPORAN : BS
INFOJAMBI.COM - Laga sarat gengsi Persija versus Persebaya akhirnya digelar tanpa penonton di stadion PTIK, Kebayoran, Jakarta Selatan, Sabtu (14/3/2020).
Baca Juga: Cegah Corona, Persija Perpanjang Masa Liburan Pemain
Keputusan pertandingan tanpa penonton berdasarkan surat izin yang dikeluarkan kepolisian Nomor B/613/III/YAN.2.1/2020/Restro Jaksel.
"Kami sudah terima surat itu dan kami harus hormati dan patuhi apa yang sudah diputuskan pemerintah, " kata Dirut PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri di Jakarta, Kamis (12/3/2020).
Baca Juga: Jalankan Instruksi Pemerintah, PSSI Hentikan Liga 1
Surat dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi DKI Jakarta bernomor 27 Tahun 2020 tentang peningkatan kewaspadaan terhadap virus corona 3 Maret lalu terhadap pegiatan yang mengundang massa.
"Dua hal itu menjadi pertimbangan utama kami bahwa laga Persija vs Persebaya digelar tanpa penonton, " katanya.
Baca Juga: Jakarta Art Family Hiasi Persija Store
Sementara laga lainnya di pekan yang sama di luar Jakarta, tetap berlansung normal dengan penonton.|||
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com