PetroChina Laksanakan Uji Coba CO2 Injection Huff &Puff di Jabung

SKK Migas – PetroChina International Jabung Ltd. melakukan uji coba lapangan (field trial) CO2 Injection Huff & Puff di sumur minyak Gemah-6

Reporter: - | Editor: Doddi Irawan
PetroChina Laksanakan Uji Coba CO2 Injection Huff &Puff di Jabung
SKK Migas – PetroChina International Jabung Ltd uji coba lapangan CO2 Injection Huff & Puff di sumur minyak Gemah-6 di Wilayah Kerja Jabung, Tanjung Jabung Timur | foto : humas petrochina

Sebagai bagian dari industri hulu migas nasional, PetroChina berkomitmen mendukung target produksi pemerintah sebesar 1.000.000 BOPD minyak dan 12 BSCFD gas di tahun 2030 melalui program-program eksplorasi, peningkatan produksi dan pengembangan lapangan ke depan.   

Deputi Eksplorasi, Pengembangan dan Manajemen Wilayah Kerja SKK Migas Benny Lubiantara mengatakan Injeksi CO2 Huff & Puff di Sumur Gemah-6 merupakan salah satu upaya eksploitasi yang dilakukan SKK Migas dan KKKS untuk meningkatkan pengurasan minyak bumi dari reservoir menggunakan metode injeksi CO2.

Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016

Kegiatan injeksi CO2 Huff & Puff di Sumur Gemah-6 merupakan tahapan uji coba lapangan sebagai bagian dari tahapan implementasi CO2-EOR di Lapangan Gemah, sehingga sangat memungkinkan untuk menambah produksi & cadangan minyak nasional.

Selain itu, kegiatan CO2 injection ini dapat dikategorikan sebagai upaya implementasi Carbon Capture Storage (CCS) atau Carbon Capture Utility Storage (CCUS) dalam mendukung target Net Zero Emission (NZE) Indonesia di tahun 2060.

Baca Juga: Wagub Harap Kerjasama dengan SKK Migas Semakin Baik

 

tinjau
Seremoni program uji coba di lokasi Lapangan Gemah.

Benny berkata SKK Migas akan terus mendorong KKKS untuk melakukan eksplorasi dan eksploitasi guna mengejar target produksi 2030.

Baca Juga: 500 Anak SD se-Tanjabtim Dapat Lagi Bantuan PetroChina

“Pengawasan SKK Migas terus dilakukan untuk mengejar target tersebut, dan kita akan terus meminta KKKS melakukan langkah-langkah eksplorasi dan eksploitasi untuk meningkatkan lifting minyak dan gas bumi nasional dan upaya tersebut terus dilakukan,” kata Benny.

PetroChina merupakan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang mengoperasikan WK Jabung di bawah pengawasan dan pengendalian SKK Migas. Dalam pengelolaan WK Jabung, PetroChina bermitra dengan PT Pertamina Hulu Energi Jabung, PT GPI Jabung Indonesia, dan PETRONAS Carigali (Jabung) Ltd. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya