Pj Bupati Sarolangun Buka PBK Tahap 2 Tahun 2022

Penjabat Bupati Sarolangun, Henrizal, membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Tahap II tahun 2022

Reporter: Rudi Ichwan | Editor: Doddi Irawan
Pj Bupati Sarolangun Buka PBK Tahap 2 Tahun 2022
Pj Bupati Sarolangun membuka PBK Tahap 2 Tahun 2022 | foto : rudi

SAROLANGUN, INFOJAMBI.COM - Penjabat Bupati Sarolangun, Henrizal, membuka Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Tahap II tahun 2022, Selasa 30/8/2022, di Aula Dinas Nakertrans Sarolangun.

Sedikitnya ada 64 orang peserta dari anak-anak muda di Kabupaten Sarolangun mengikuti pelatihan yang berlangsung beberapa bulan kedepan.

Baca Juga: CE Buka Bersama Berbagai Elemen Masyarakat Sekaligus Pamitan

Acara dihadiri Kadis Nakertrans Sarolangun Sakwan, Kadis Capil Riduan, Kepala BLK Sarolangun, kepala OPD, dan puluhan peserta PBK.

Penjabat Bupati Sarolangun, Henrizal, mengapresiasi pelaksanaan pelatihan berbasis kompetensi ini, diantaranya pelatihan penataan rambut, menjahit, bengkel motor dan komputer.

Baca Juga: Hilallatil Badri Dianugerahi Gelar Adipati Setio Negeri

Anggaran kegiatan ini bersumber dari APBN. Kedepan akan lebih intens lagi mendapatkan dana dari pusat, terkait sarana prasarana di BLK sarolangun. 

"Saya lihat hari ini sudah ada, kedepan kita harapkan dapat memaksimalkan dengan sarana prasarana ini," katanya.

Baca Juga: Lomba Gerak Jalan Meriahkan HUT 77 Kemerdekaan RI di Sarolangun

Hal itu dalam rangka memberikan kesempatan kepada anak-anak muda Sarolangun, khususnya yang masih pengangguran atau putus sekolah, mendapatkan skiil atau kompetensi yang bisa menciptakan lapangan pekerjaan atau bekerja sebagai tekhnis sesuai pelatihan yang dilakoni.

"Ini tanggungjawab disnaker yang luar bisa, karena bisa mengurangi pengangguran. Kita tahu angka pengangguran cukup banyak. Setelah dilatih akan mandiri, bahkan bisa merekrut tenaga kerja karena sudah memiliki kompetensi," kata Henrizal.

Henrizal juga menyerahkan sertifikat kompetensi kepada peserta yang telah selesai mengikuti pelatihan berbasis kompetensi tahap pertama. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya