Laporan Teguh
husairi-senam.jpg" alt="" width="865" height="450" />
INFOJAMBI.COM — Pejabat sementara (Pjs) Bupati Merangin H Husairi dan Sekda Merangin H Sibawaihi kemarin (16/3), mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemkab Merangin senam di Taman Batu Kabupaten Merangin.
Senam bersama tersebut berlangsung meriah diwarnai berbagai candar segar menyambut teriknya matahari pagi. ‘’Sengaja seluruh ASN kita boyong ke sini untuk senam bersama, untuk memasyarakatkan Taman Batu ini,’’ujar Pjs Bupati.
Untuk memasyarakatkan Taman Batu lanjut Pjs bupati, harus dimulai dari kalangan ASN, sehingga nanti masyarakat secara keseluruhan pula akan semakin ramai mengunjungi taman satu-satunya di Indonesia tersebut.
Pada kesempatan itu, H Husairi mengajak seluruh ASN di jajaran Pemkab Merangin untuk bersama-sama menjaga kebersihan. Tidak hanya kebersihan lingkungan kerja dan rumah, tapi seluruh Kota Bangko dan sekitarnya.
‘’Sekarang ini tim penilai Adipura telah berada di Kota Bangko yang akan melakukan penilaian langsung terhadap kebersihan Kota Bangko. Ada banyak titik yang menjadi momen penilaian.
Selain kawasan Pasar Baru, Pasar Bawah dan lingkungan kantor, tim penilai Adipura juga akan memantau kebersihan sejumlah jalan berikut draenasenya di dalam Kota Bangko.
Usai melakukan senam, Pjs bupati dan Sekda mengajak seluruh ASN untuk bergotong royong membersihkan Taman Batu. ‘’Kebersihan Taman Batu ini harus terus dijaga, sehingga pengunjung merasa nyaman,’’pinta Sekda. (***)
Baca Juga: ASN Merangin Jangan Coba-Coba Memihak
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com