Plh Sekda Lantik Pengurus Forki Merangin

| Editor: Wahyu Nugroho
Plh Sekda Lantik Pengurus Forki Merangin

Penulis : Teguh
Editor : Wahyu Nugroho


Plh Sekda Merangin H Hendri Maidalef saat menyerahkan bendera Forki kepada ketua Forki yang baru (foto Teguh)

Baca Juga: Pemkab Merangin Gelar Upacara HKN ke-54


INFOJAMBI.COM - Pelaksana harian (Plh) Sekda Merangin H Hendri Maidalef Senin (12/11/2018), melantik dan mengukuhkan pengurus Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (Forki) Merangin masa bhakti 2018-2022.

Pada acara yang berlangsung diruang Pola Dua Kantor Bupati Merangin tersebut dikukuhkan sebagai Ketua Umum Forki Merangin Said Usman, Ketua Harian Herman Martua dan Sekretaris Umum Yafrizal.

Sedangkan Wakil Sekretaris Umum Herick Apriyanto, Bendahara Umum Ayu Jayanti. Untuk Pelindung Bupati Merangin, Ketua KONI Merangin, Kadis Diknas Merangin dan Penasehat Sekda Merangin dan Epri Darunanto.

Plh Sekda Merangin juga melantik ketua enam bidang kepengurusan Forki Merangin. “Semoga saudara yang baru dilantik dan dikukuhkan dapat bekerja dengan baik membesarkan Forki Merangin,”ujar Plh Sekda.

Forki lanjut Plh Sekda, dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya dalam megembangkan pembinaan olahraga karate, sesuai dengan apa yang diamanatkan dalam AD - ART Forki.

“Tujuan dan misi utama Forki yang harus diemban, mengkoordinasikan pembinaan serta mengembangkan kegiatan-kegitan olahraga karate. Membentuk dan membina manusia Indonesia melalu olahraga beladiri karate dalam rangka peningkatan sumber daya manusia Indonesia,’’jelas H Hendri Maidalef.

Selain itu, juga peningkatan mutu dan prestasi karate, agar dapat berperan ditingkat regional dan internasional. Mampu membina persatuan dan kesatuan khususnya sesama karateka di Tanah Air.

Sedangkan untuk keberhasilan menjalankan misi dan tujuan tersebut tegas Plt Sekda, haruslah didukung dengan pola terencana dan terarah, sistematis, bertahap serta berkesinambungan.

Hal ini tentunya harus ditempuh dan dilaksanakan dengan satu kerjasama antara pengurus pusat, pengda, mengcab, serta pengurus yang ada agar dapat terlaksana dengan baik.***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya