Khairul Suhairi berharap forum ini bukan hanya sekedar tempat berkumpul. Forum TJSLBU Jambi harus memberi manfaat bagi Provinsi Jambi. Di samping itu bisa menjadi ajang tatap muka dengan pengurus forum yang lain.
“Mohon masukan dari para pakar untuk perkembangan Forum TJSLBU Jambi agar menjadi lebih baik. Perusahaan yang tergabung dalam forum ini diharap bisa lebih intens berkontribusi bagi pembangunan Provinsi Jambi,” ujarnya.
Baca Juga: Zola Ingatkan Pengelola Bank Jambi Tidak Cepat Puas
Khairul Suhairi ingin keberadaan Forum TJSLBU Jambi membawa dampak positif bagi masyarakat Jambi. Diharapkan kerja sama semua anggotanya. Pengurus Forum TJSLBU Jambi selalu terbuka menerima saran dan masukan.
“Saya siap berkomunikasi dengan siapapun setiap saat,” katanya. ***
Plt Direktur Utama Bank Jambi, Khairul Suhairi, ditunjuk menjadi Plt Ketua Umum Forum TJSLBU Provinsi Jambi | DOK BJ
Baca Juga: Upaya Tingkatkan Elektrifikasi, Jambi – UNDP Jalin Kerjasama
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com