KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Polda Jambi kembali membagikan air bersih kepada masyarakat yang terdampak kekeringan di musim kemarau saat ini.
Hari ini, Rabu 13 September 2023, Polda Jambi membagikan bantuan di Perumahan Karila Kenali Asri RT.07, Talang Gulo, Kota Baru, Kota Jambi.
Baca Juga: Pemkab Batanghari Sudah Siaga Kebakaran Hutan dan Lahan
Kegiatan ini dipimpin oleh Karo Ops Polda Jambi Kombes Pol Yudo Nugroho Sugianto, dihadiri Dansat Brimob Kombes Pol Nadi Chaidir, Wakapolresta Jambi AKBP Ruli Andi Yunianto, Kapolsek Kota Baru, dan Camat Kota Baru.
Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono melalui Kabid Humas Kombes Pol Mulia Prianto menyebutkan, bantuan air bersih ini dilakukan sebagai bentuk peduli Polda Jambi terhadap masyarakat yang terdampak kekeringan.
Baca Juga: BMKG Terus Pantau Titik Panas
"Sejak tiga hari lalu Polda Jambi mendistribusikan air bersih kepada warga yang sedang mengalami kekeringan. Ini dilakukan Polri untuk membantu masyarakat yang sedang kesulitan," kata Mulia.
Pendistribusian air bersih kali ini menggunakan 5 kendaraan dinas Polri, berupa 4 kendaraan AWC dan 1 mobil tangki.
Baca Juga: BRG Lakukan Tujuh Strategi Antisipasi Kebakaran Gambut
"Diharapkan bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat yang sedang kesulitan. Polda Jambi terus berkoordinasi mencari, mendata dan membantu warga yang mengalami kekeringan," kata Mulia.
Total air bersih yang disalurkan hari ini 29.000 liter, sementara jumlah warga yang menerima air bersih sebanyak 80 KK. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com