Penulis : Andra Rawas || Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Kepolisian daerah (Polda) Jambi dan seluruh jajarannya secara serentak membagikan 5.500 paket bahan pokok (sembako) kepada masyarakat kurang mampu atau miskin yang ada hampir diseluruh kabupaten dan kota di Provinsi Jambi.
Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi melepas secara resmi pendistribusian paket sembako dalam rangka Gerakan Bakti Sosial-II Polri Peduli COVID-19 di lapangan Markas Polda Jambi, Jumat (15/5/2020).
Pembagian 5.500 paket sembako khususnya menjelang lebaran dan disaat pandemi Covid-19 itu, dilakukan langsung oleh Kapolda Jambi, Irjen Pol Firman Shantybudi dan Wakapolda, Brigjen Pol Dul Alim serta para pejabat utama maupun Kapolres dan Kapolresta yang digelar serentak, Jumat di daerah masing-masing.
Kapolda Jambi, Irjen Pol Firman Shantyabudi membagikan sembakonya di Keluruhan Penyengat Rendah, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi yang didampingi Dirreskrimsus, Kombes Pol Edi Faryadi, Kabid Humas, Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi dan Karo SDM, Kombes Pol Yudi Kurniawan serta pejabat lainnya yang langsung memberikan paket sembako tersebut dari rumah ke rumah warga yang kurang mampu atau miskin di kawasan pinggiran sungai Batangahari tersebut.
Berjalan kaki sejauh beberapa kilo meter, Kapolda dan rombongannya mendatangi satu persatu rumah warga kurang mampu yang dianggap layak menerima paket sembako dari Polda Jambi dan khusus untuk Polda Jambi membagikan sebanyak 500 paket sembako di beberapa kecamatan dalam kota.
Usai membagikan paket sembako tersebut, Kapolda Jambi, Irjen Pol Firman Shantyabudi mengatakan, khusus di bulan Ramadhan kali ini dan menjelang lebaran serta disaat kondisi pandemi Covid-19 seperti ini, kami para anggota polisi di Jambi menyumbangkan dan menyisihkan sedikit pendapatan kami untuk memberikan sembako kepada kaum kurang mampu.
"Semua itu merupakan bantuan dari seluruh anggota Polri di Jambi serta para pejabat utama yang menyumbang dan menyediakan sebanyak 500 paket sembako khususnya dari Polda Jambi yang dibagikan langsung oleh anggota kepolisian ke rumah-rumah warga yang kurang mampu yang ada di beberapa kecamatan di Kota Jambi," kata Firman kepada sejumlah media yang meliputnya.
Kapolda menambahkan, kegiatan bakti sosial membagikan paket sembako ini sebagai bentuk rasa prihatin atau empati kami sebagai anggota Polri terhadap masyarakat kurang mampu khususnya yang berdampak pandemi Covid-19 dan disaat bulan puasa serta jelang lebaran tahun ini, sehingga kami menyisihkan sebagian pendapatan kami untuk berbagi bersama dan ini akan terus kami lakukan terutama sepanjang masih terjadinya pandemi Covid-19 di Provinsi Jambi.
"Semoga warga penerima bantuan sembako dapat memenuhi kebutuhannya sehari-hari dan kami juga berharap di tengah pandemi Covid -19 ini tetap bersama sama menjaga situasi Kamtibmas di Provinsi Jambi tetap aman dan damai serta di rumah saja," kata Firman Shantyabudi.
Dalam kegiatannya Kapolda Jambi selalu mempedomani protokol kesehatan dan penerapan 'social/physical distancing' serta penyerahan bantuan dilaksanakan secara langsung kepada yang berhak dari rumah ke rumah.
Sementara itu ditempat terpisah Wakapolda dan pejabat utama lainnya serta para Kapolresta dan Kapolres di seluruh Provinsi Jambi juga membagi paket sembako yang diberikan kepada warga atau masyarakat kurang mampu di berbagai pelosok daerah.
Sebelumnya pada Kamis malam (14/5/2020) Kapolda Jambi juga membagikan paket sembako dari rumah ke rumah warga pada malam hari
dan itu dilakukan Kapolda Jambi ditengah merebaknya virus corona yang sedang melanda negeri ini.
Polda Jambi terus bergerak dalam membantu masyarakat baik melalui imbauan, menyemprotkan cairan disinfektan, hingga memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.
Malam kemarin Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi bersama Pejabat Utama Polda Jambi sembari melakukan patroli, turun langsung memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan di Kota Jambi.
Dengan berjalan kaki, Kapolda dari rumah ke rumah mendatangi rumah warga serta memberikan sembako sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama diantaranya di kawasan Persijam dan Tambak Sari Kecamatan Jambi Selatan.***
Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com