Polda Jambi Beri Layanan Pemeriksaan Kesehatan untuk Petugas Pelaksana Pemilu

Polda Jambi menerjunkan personel bidang kesehatan dan kedokteran (biddokkes), untuk mengecek dan memberikan layanan kesehatan, Kamis (15/2/2024).

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Polda Jambi Beri Layanan Pemeriksaan Kesehatan untuk Petugas Pelaksana Pemilu
Bidang Dokkes Polda Jambi memberikan layanan dan pemeriksaan kesehatan kepada petugas pelaksana pemilu, Kamis (15/2/2024) | andra

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Pasca pemungutan suara Pemilu 2024, Polda Jambi menerjunkan personel bidang kesehatan dan kedokteran (biddokkes), untuk mengecek dan memberikan layanan kesehatan, Kamis (15/2/2024).

Pengecekan dan layanan kesehatan bagi petugas pemilihan umum, termasuk Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), PPS, Linmas dan personel TNI- Polri. 

Baca Juga: Bidik 1 Juta Kader, Anis Matta: Gelora Siap, Yakin Tahun Ini

Berangkat dari Mapolda Jambi, Tim Dokkes Polda Jambi mendatangi TPS-TPS dan PPS di Kota Jambi. Sejumlah TPS masih melakukan penghitungan suara. Petugas dokkes memeriksa kesehatan petugas PPS, KPPS dan linmas.

Layanan kesehatan yang diberikan berupa pemeriksaan tekanan darah atau tensi, konsultasi kesehatan, dan pemberian bekal kesehatan seperti obat dan vitamin.

Baca Juga: Hak Rakyat Mendapatkan Calon Pemimpin Berhikmat Kebijaksanaan

Paur Penuh Bidang Humas Polda Jambi, Ipda Alamsyah Amir mengatakan, layanan kesehatan diberikan untuk mengecek kondisi kesehatan para petugas penyelenggara pemilu. Jangan sampai akibat kelelahan mereka jatuh sakit.

“Kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian Polri mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024,” ujar Alam.

Baca Juga: Timsel KPU-Bawaslu Klaim Penuhi 30 Persen Keterwakilan Perempuan

Polda Jambi berharap layanan kesehatan ini dapat mendukung fisik para petugas KPPS dan pengamanan, sehingga dapat optimal menjalankan tugas, demi terwujudnya pemilu aman, damai dan lancar. ***

 

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya