Polisi Beri Sinyal Akan Banyak Tersangka Kasus Galian C Ilegal Kerinci

| Editor: Ramadhani
Polisi Beri Sinyal Akan Banyak Tersangka Kasus Galian C Ilegal Kerinci

Laporan: Ega Roy || Editor: Rahmad



INFOJAMBI.COM - Aparat telah memasang garis polisi di enam lokasi galian C ilegal Kabupaten Kerinci, sejak Kamis kemarin.

Informasi didapat, belum lama ini aparat Bareskrim Polri juga turun ke enam lokasi yang merusak lingkungan alam Bumi Sakti Alam Kerinci itu.

Terdapat enam lokasi tambang sedang diproses. Satu lokasi ditangani Polda Jambi dan lima lokasi lainnya ditangani Polres Kerinci.

Lokasi-lokasi yang digarisi diduga semuanya milik warga Kecamatan Gunung Kerinci.

“Lebih kurang 20 orang saksi sudah diperiksa. Kini statusnya sudah dinaikan ke penyidikan,” ujar Edi Mardi, Jumat (21/05/2021).

Menurutnya, para saksi itu masih menjalani pemeriksaan intensif oleh tim penyidik dan penyitaan sejumlah barang bukti.

Kemudian, penyidik langsung melakukan gelar perkara untuk status yang diperiksa itu menjadi tersangka.

“Satu atau dua minggu lagi sudah ditetapkan tersangka,” ucapnya.

Baca Juga: Polisi Masih Tahan Tujuh Pencuri Kambing

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya