Prestasi Atlet Jambi Meningkat di Tangan Budi Setiawan, PON Sumut - Aceh Jadi Tantangan

KONI Provinsi Jambi terus menggenjot prestasi para atlet Jambi. Hasilnya, Jambi mampu memperbaiki peringkatnya pada Pekan Olahraga Nasional.

Reporter: DOD | Editor: Admin
Prestasi Atlet Jambi Meningkat di Tangan Budi Setiawan, PON Sumut - Aceh Jadi Tantangan
Pengurus KONI Provinsi Jambi diskusi bersama pengurus organisasi pers dan organisasi perusahaan media, Sabtu (23/12/2023) | dod

“Atlet Jambi paling banyak menyumbang medali, dibanding provinsi lain yang juga mengirim atletnya,” kata Budi, saat silaturahmi dengan pengurus organisasi pers dan perusahaan media, di KONI Provinsi Jambi, Sabtu (23/12/2023).

Budi mengakui, informasi seputar olahraga, ke masyarakat maupun sebaliknya, sangat penting bagi KONI Provinsi Jambi. Tanpa pers, informasi olahraga tidak akan sampai.

Baca Juga: Ryan dan Yusuf Dapat Bonus dari KONI

Banyak atlet Jambi menyumbang medali pada SEA Games Kamboja, mendapat apresiasi dari KONI Pusat. Jambi meski penduduknya sedikit, tapi prestasi olahraganya tidak bisa disepelekan.

Omong-omong soal prestasi atlet dan olahraga, Budi menegaskan, dukungan anggaran pembinaan sangat penting. Di provinsi lain, pembinaan olahraga didukung oleh peraturan daerah (perda).

Baca Juga: Budi Setiawan Merangkak dari Bawah Namun Tetap Low Profile

Budi menyebut, dengan adanya perda mengenai olahraga, dana pembinaan atlet dari APBD bisa berkesinambungan.

“Walau kepala daerahnya berganti, anggaran olahraga tetap ada. Ditambah lagi dukungan dana dari CSR pihak swasta,” ujar Budi.

Baca Juga: Dukungan Terus Mengalir, Budi Setiawan Tetap Slow Hadapi Musda Golkar

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya