Lebih lanjut, mantan Menko PMK tersebut mengingatkan supaya demo buruh dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Menurutnya, setiap peserta aksi May Day harus memiliki kesadaran untuk menjaga dan berjaga-jaga dari penularan virus Covid-19.
“Tetap disiplin menggunakan masker, dan sebisa mungkin terapkan jaga jarak agar tidak menimbulkan cluster penyebaran Covid-19,” ungkapnya.
Kepada aparat keamanan, Puan meminta penjagaan demo dilakukan secara optimal. Ia berharap pihak kepolisian mengawal dan mengamankan setiap aksi penyampaian pendapat.
“Kita berharap teman-teman buruh dapat menyampaikan aspirasi secara nyaman dan aman, dan sama-sama kita semua saling menjaga stabilitas umum,” kata Puan.
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com