Laporan Jefrizal
INFOJAMBI.COM - Pihak Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Bangko, melakukan tes urin terhadap warga binaan tindak pidana Narkotika dan Tamping-tamping, Senin (8/10/2018).
Tes urin ini akan dilakukan bertahap, dari 313 orang penghuni Lapas Bangko, hari ini baru 102 orang yang mengikuti tes urin, dan berakhir sekitar pukul 11.00 Wib.
Setelah dilakukan pengecekan oleh tim medis dibantu tim keamanan dan ketertiban Lapas Bangko, warga binaan yang positif mengkonsumsi Narkoba sebanyak 20 orang. Kemudian ada empat orang lainnya, hasil tes urin masih diragukan oleh tim medis. Guna memastikannya, pihak Lapas akan meminta bantuan Laboratorium kesehatan Kabupaten Merangin.
Kepala Lapas Kelas II B Bangko, Suroto, mengatakan, tujuan dilakukan tes urin terhadap warga binaannya ini, salah satunya perintah dari Kementrian Hukum dan HAM, agar Lapas bebas dari narkotika, korupsi dan pungli.
"Maka kita mulai bersih-bersih, kita memastikan mereka tidak ada lagi yang mengkonsumsi narkoba lagi, dan tes urine ini juga akan dilakukan kepada petugas Lapas Bangko," ungkap Suroto.
Bagi warga binaan yang positif konsumsi narkoba, mereka akan dipindahkan ke Lapas khusus Narkotika di Muara Sabak.
"Bagi warga binaan yang positif narkoba, langkah untuk memindahkan mereka ke Lapas khusus Narkotika di Muara Sabak. Memang peruntukannya disana, semoga kedepan Napi kasus Narkoba ini pindah ke sana semua," ujarnya.
Ditambahkannya, warga binaan kasus narkoba ini butuh perlakuan khusus, seperti diberi terapi dan di Lapas Muara Sabak itu lengkap, kliniknya ada.
Dikatakan Suroto, pihaknya akan mengurus berkas-berkas untuk pemindahan warga binaan tersebut kepada pihak Kanwilkum dan HAM Jambi.
"Kita Minta Izinnya dulu ke Kanwil, setelah dapat izin, maka kita langsung urus kepindahan warga binaan yang positif Narkoba, itu langkah-langkah yang harus kita lakukan," pungkas Suroto.***
Editor : M Asrori S
Baca Juga: Saya Ingin Jambi Bersih Narkoba dan Obat-obat Terlarang
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com