Penulis : Tim Liputan || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM - Biro Humas dan Protokol Pemprov Jambi merilis perkembangan pencegahan penyebaran virus corona di Provinsi Jambi.
Hingga Jumat malam, 20 Maret 2020, ada penambahan dua pasien yang masuk ke Ruang Isolasi RSUD Raden Mattaher, Jambi.
Kedua pasien itu adalah anak usia empat tahun, dan seorang pria berusia 60 tahun. Kedua pasien ini berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP).
Mereka kini ditangani Tim Medis RSUD Raden Mattaher. Pengecekan kesehatan dan uji swab paling lambat dilaksanakan Minggu (22/3/2020).
Pihak RSUD Raden Mattaher menangani pasien ini berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jambi.
Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Jambi, Johansyah mengungkapkan, satu pasien berasal dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur, satu lagi dari Kota Jambi.
"Pasien yang anak-anak baru pulang dari Depok, Jawa Barat. Sedangkan yang pria dewasa masih digali informasi historisnya," kata Johansyah dalam siaran persnya, Sabtu (21/3/2020).
Menurut Johansyah, satu pasien ini sempat dirawat dua malam di Tanjung Jabung Timur, kemudian dirujuk ke RSUD Raden Mattaher.
“PDP kini menjadi 13 orang. Mereka tersebar di rumah sakit rujukan Covid-19 se-Provinsi Jambi,” ujar Johansyah. ***
Baca Juga: Jadi Karo Humas, Ini Kata Johansyah...
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com