Penulis : Jefrizal || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM - Sebuah rumah permanen di RT 14, Pematang Kandis, Bangko, Merangin, ludes terbakar, Sabtu malam, 6 Maret 2021, sekitar pukul 23.00 WIB.
Menurut warga, api berawal dari salah satu kamar di rumah milik seorang tauke buah itu.
Api dengan cepat membesar, hingga membakar kasur di dalam kamar.
Saat kejadian pemilik rumah sedang istirahat. Setelah api besar, pemilik rumah terbangun.
Panik melihat kobaran api, pemilik rumah langsung menyelamatkan diri keluar rumah.
Warga yang mengetahui ada kebakaran, mencoba memadamkan api dengan alat seadanya.
Selang beberapa jam, api berhasil dipadamkan. Ini berkat bantuan dua armada pemadam kebakaran.
"Pemiliknya pedagang buah. Dugaan api berasal dari kamar anaknya," katå saksi.
Kapolres Merangin, AKBP Irwan Andy Purnamawan, membenarkan adanya kebakaran di Lorong Ampar.
"Penyebab kebakaran belum diketahu pasti. Kejadian ini masih dalam penyelidikan kami," kata Kapolres. ***
Baca Juga: Belasan Rumah di Kualatungkal Terbakar
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com