Sambut Ramadhan, Pemkot Jambi Razia Eks Lokalisasi Payosigadung

| Editor: Doddi Irawan
Sambut Ramadhan, Pemkot Jambi Razia Eks Lokalisasi Payosigadung
Satpol PP razia Pucuk (foto : rudy saputra)

Laporan : Rudy Saputra



INFOJAMBI.COM — Petugas gabungan dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Jambi bersama aparat TNI merazia eks lokalisasi Payosigadung alias Pucuk, Rabu (9/5/2018) dini hari.

Razia ini dilakukan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1439 Hijriyah. Selain Pucuk, Satpol PP Kota Jambi juga merazia tempat-tempat hiburan malam lainnya.

Sekretaris Dinas Satpol PP Kota Jambi, Kamal, mengungkapkan, razia ini dilakukan lantaran di eks lokalisasi Payosigadung dikabarkan masih ada praktek prostitusi. Sayangnya, ketika dirazia, lokasi ini dalam keadaan sepi.

Meski begitu, petugas Satpol PP tidak putus asa. Mereka berkeliling di kawasan yang puluhan tahun dikenal sebagai tempat pelacuran terbesar di Provinsi Jambi tersebut. Hasilnya, seorang wanita yang diduga Pekerja Seks Komersil (PSK) dan seorang pria diamankan.

Kamal menyebutkan, razia ini dilaksanakan rutin selama Ramadhan nanti. Pemkot Jambi tidak ingin ada tempat hiburan malam yang beroperasi selama bulan puasa.

“Dua orang yang terjaring razia kami bawa ke kantor Satpol PP Kota Jambi untuk dibina,” kata Kamal. ***

Editor : IJ-2

 

Baca Juga: Satpol PP Jangan Penakut

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya