TEBO, INFOJAMBI.COM - Anggota MPR RI Sanitul Lativa menggelar Sosialisasi Empat Pilar MPR kepada para pelajar di SMAN 15, di Sekutur Jaya, Serai Serumpun, Tebo Regency, kabupaten Tebo, Jambi, Rabu (3/8/2022). Ia menginginkan agar nilai-nilai yang terkandung dalam Empat Pilar MPR dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.
"Sosialisasi Empat Pilar MPR ini sengaja digelar dengan target pelajar agar para generasi muda tersebut selalu menanamkan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Empat Pilar MPR yakni Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, " kata Saniatul Lativa.
Baca Juga: Anggota MPR RI : Nilai Pluralisme di Rimbo Bujang, Harus Dipertahankan
Wakil rakyat dapil Jambi ini berpendapat adanya Sosailiasi Empat Pilar ini selain untuk mencerdaskan bangsa melalui pemahaman kandungan nilai-nilai ideologis, konstitusi, persatuan dan kesatuan juga memberikan semangat dalam keberagaman kepada para pelajar.
Lewat Sosialisasi Empat Pilar MPR, generasi muda tak hanya hapal dengan Pancasila, melainkan juga memahami tentang makna Pancasila itu sendiri. "Generasi muda patut memahami nilai-nilai Pancasila, sehingga kasus tawuran antarpelajar atau terpengaruh paham lain tak sampai terjadi. Hal ini sebagai langkah untuk membangun ideologi anak bangsa, " ujar Saniatul Lativa.
Baca Juga: Saniatul Lativa : Banyak Peserta Ingin Hidupkan Kembali Penataran P4
Demi kepentingan bangsa dan negara serta masa depan generasi muda, lanjut Saniatul Lativa, MPR akan terus melakukan Sosialisasi Empat Pilar MPR pada semua kelompok masyarakat termasuk pelajar. "Para pelajar yang memahami Empat Pilar, semoga memiliki jiwa nasionalis yang tinggi dan kelak menjadi pemimpin yang amanah, termasuk menjadi pimpinan dan anggota MPR RI, " ujarnya.****
Baca Juga: Saniatul Lativa Hadiri Pendataan Keluarga 21 di Tebo Ulu
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com