Penulis : Tim Liputan || Editor : Redaksi
INFOJAMBI.COM — Kegiatan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 108 tahun 2019 di wilayah Kodim 0419/Tanjab tidak hanya mengejar target yang menjadi prioritas program, namun kegiatan lainpun dilakukan, selagi bermanfaat untuk orang banyak.
Seperti yang dilaksanakan anggota satgas TMMD, Rabu (8/7/2020) sebanyak sembilan orang personil TNI dikerahkan untuk membantu memperbaiki pemasangan Banner Penerimaan Siswa/i baru di SMPN Satu Atap 9 Desa Labuhan Pering yang rebah akibat diterjang angin kencang.
Pasiter Satgas Kapten Inf Safri Napitupulu menjelaskan, bahwa kegiatan ini untuk membantu pihak Sekolahan untuk memperbaiki pemasangan Banner Penerimaan Siswa/i baru yang rubuh, tidak hanya pemasangan Banner yang dilakukan TNI di jajaran Kodim 0419/Tanjab.
“Setiap ada kesulitan warga seperti bencana lainnya, TNI selalu hadir. Hal ini dilakukan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat karena bersama Rakyat TNI kuat,” ungkap Safri. ***
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com