Satgas TMMD dan Pemuda Dusun Sungai Ayam Bangun Lapangan Bulutangkis

| Editor: Doddi Irawan
Satgas TMMD dan Pemuda Dusun Sungai Ayam Bangun Lapangan Bulutangkis

Laporan Tim Liputan
Editor : IJ2



INFOJAMBI.COM — Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 103 membangun satu unit lapangan bulutangkis. Tujuannya untuk menggalang generasi muda gemar berolahraga.

Komandan Satgas TMMD ke 103 yang juga Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf M Arry Yudistira, mengatakan, di daerah pedalaman, seperti di Dusun Sungai Ayam, Desa Pangkal Duri, Mendahara, Tanjabtim, sarana olahraga masih sangat minim, padahal olahraga jika ditekuni sungguh-sungguh menghasilkan generasi berprestasi.

Melalui program TMMD 103 TNI bersama warga Dusun Sungai Ayam membangun lapangan bulutangkis, karena sarana olahraga sangat minim. “Kami coba memfasilitasi agar generasi muda berprestasi di olahraga bulutangkis,” ungkap Arry, Sabtu (27/10/2018).

Lettu Inf Sahita yang bergabung di Satgas TMMD mengatakan kegiatan pembuatan lapangan bulutangkis merupakan salah satu sasaran tambahan TMMD di luar Program yang bertujuan untuk memfasilitasi kegiatan olahraga bulutangkis bagi warga terutama para pemuda pemudi Sungai Ayam.

Sementara pemuda setempat Idris ( 29) mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada prajurit TNI dari Satgas TMMD Kodim 0419/Tanjab yang telah membantu membuatkan lapangan Bulutangkis sehingga para pemuda dapat menyalurkan hobinya. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya