PENULIS : TIM LIPUTAN
EDITOR : DORA
INFOJAMBI.COM — Memasuki hari ke-15 pekerjaan fisik TMMD 104 Sungaipenuh, pekerjaan pembukaan jalan baru yang menghubungkan Desa Sungai Ning dan Desa Sungai Liuk, sudah rampung. Pekerjaan fisik dilanjutkan dengan rehap jalan.
Perbaikan jalan sudah dimulai. Tampak di lokasi perbaikan jalan dikerjakan dengan alat berat dibantu oleh anggota Satgas TMMD. Rehab jalan dilakukan di Desa Sungai Ning, Kecamatan Sungai Bungkal, Kota Sungai Penuh.
Pasiter Kodim Kerinci, Kapten Inf Nasrul, menyebutkan, rehab jalan sepanjang 3.200 meter sudah mencapai 10 persen. Rehab jalan diupayakan semaksimal mungkin, agar rampung tepat pada waktu yang ditentukan. ***
Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com