Satgas TMMD Serap Aspirasi Warga

| Editor: Doddi Irawan
Satgas TMMD Serap Aspirasi Warga

Laporan Tim Liputan



INFOJAMBI.COM - Satgas TNI Manunggal Masuk Desa ( TMMD) terus menjalankan Program yang telah dicananangkan baik fisik maupun nonfisik hingga 13 November 2018, tetapi juga serap aspirasi warga dusun Sungai Ayam kecamatan Mendahara Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.

Komandan Kodim 0419/Tanjab, Letkol M Arry Yudistira, tak henti-hentinya berkomunikasi langsung untuk menyerap aspirasi dan apa yang menjadi kendala mendesak di lokasi TMMD.

"Menyerap aspirasi warga adalah hal penting bagi kami karena ada keinginan warga yang bersifat penting atau memiliki tingkat urgen. Kita tampung kemudian mencari solusi terbaik," jelas Dandim.

Selain pembuatan jalan 2,5 kilometer, Rehab rumah, pembuatan sumur bor, juga peningkatan kondisi sosial dalam hal wawasan kebangsaan, ketahanan, dan kesejahteraan masyarakat tak luput dari perhatian Satgas TMMD

Kepedulian warga untuk tumbuhnya rasa kekeluargaan dan persaudaraan terhadap TNI dalam kegiatan TMMD sangat terlihat ketika para Satgas tidur di rumah penduduk kemudian uang lauk pauknya digunakan untuk memasak dan makan bersama penduduk di mana prajurit tersebut tinggal.

"Itulah cara TNI agar semakin erat dan rasa kekeluargaan terjaga dengan masyarakat," ucap Dandim. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya