Penulis : M Hary Rofagil || Editor : Wahyu Nugroho
INFOJAMBI.COM - Jaringan Media Siber Indonesia ( JMSI) menyerahkan paket bantuan untuk rekan-rekan jurnalis pasien OTG (orang tanpa gejala) Covid-19 di rumah isolasi Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Pijoan, Muaro Jambi Rabu (30/9/2020) siang.
Paket tersebut di serahkan langsung oleh wakil ketua bidang organisasi JMSI Provinsi Jambi Bahara Jati secara simbolik serta di dampingi oleh sekretaris JMSI provinsi Jambi, Maskun Sopwan serta wakil ketua Bidang Hubungan Daerah JMSI provinsi Jambi, Chandra Libra.
Bahara mengungkapkan bahwa penyerahan paket-paket tersebut merupakan bentuk solidaritas kepada rekan-rekan jurnalis yang di isolasi di Bapelkes.
"Ini merupakan bentuk solidaritas kami, dan kami berharap bahwa bantuan ini dapat memberikan kontribusi untuk kesembuhan rekan-rekan jurnalis yang di isolasi di Bapelkes ini," ungkap Bahara yang akrab di panggil Bara tersebut.
Bara juga mengingatkan kepada rekan-rekan jurnalis agar dapat menjaga kesehatan dan kebersihan serta tetap waspada ketika dilapangan.
"Jangan sampai ada lagi kawan-kawan yang terpapar virus ini". Ungkap bara.
Sama halnya dengan Maskun yang mengungkapkan rasa syukurnya atas tersampaikannya paket berupa ramuan daun sungkai, vitamin C, susu encer, dan makanan lainnya yang dapat meningkatkan imunitas tubuh tersebut.
"Alhamdulillah 3 paket bantuan telah kita salurkan kepada tiga orang jurnalis yang terinfeksi Corona. Mudah-mudahan buah tangan dari teman-teman JMSI tersebut dapat bermanfaat bagi rekan kita yang sedang diisolasi, dan kita doakan bersama semoga mereka segera diberi kesembuhan," ungkap Maskun.
Ia mengatakan bahwa Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari teman-teman anggota Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Jambi dan kabupaten/kota.
"Mereka menyisihkan rezekinya untuk membantu teman kita yang terkena wabah Covid-19" kata pimpinan redaksi jambiline.com tersebut.
Untuk diketahui rumah isolasi Bapelkes yang dikhususkan untuk pasien OTG (orang tanpa gejala) tersebut sudah penuh dan tidak dapat menerima pasien lagi.***
Baca Juga: H Al Haris: Desa ke Desa Salurkan Bantuan Naik Perahu
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com