Sebelum Merangkai Besi MCK, Anggota TNI Pasangkan Masker ke Warga

| Editor: Ramadhani
Sebelum Merangkai Besi MCK, Anggota TNI Pasangkan Masker ke Warga

Laporan: Jefrizal || Editor: Rahmad

 



INFOJAMBI.COM - Serda Joko Imam Santoso anggota Kodim 0420/Sarko memakaikan masker kepada warga bernama Yanto (51), Senin (7/6/2021).

Sebelum mereka melakukan kegiatan merangkai besi MCK Posyandu Melati I Di Dusun I Desa Bukit Beringin, Kecamatan Bangko Barat, Kabupaten Merangin,

"Sebagai bentuk partisipasi dan dukungan terhadap pencegahan Covid-19 di Desa Beringin Bukit, anggota Pra TMMD ikut andil dalam pembagian masker kepada warga dan memberikan imbauan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari," sebut Joko.

Menurut Joko, Pra TMMD kali ini masih dalam masa pandemi Covid-19. TNI akan senantiasa aktif mengingatkan dan mengajak warga Bukit Beringin mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktivitas di luar rumah.

Seperti diketahui, Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Tomi Radya Diansyah Lubis secara tegas menyampaikan instruksi dan imbauan dari pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Penerapan dilakukan selama Pra TMMD ke-111 sampai dengan penutupan TMMD mendatang, hal ini karena banyak personel TNI yang berbaur langsung dengan warga.

Kodim 0420/Sarko sangat serius dalam penanganan Covid-19. Terbukti banyak baleho, banner yang berisi imbauan terkait pencegahan.

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya