INFOJAMBI.COM - Sebelum berbicara dalam sidang Umum PBB, Gubernur Jambi, H. Zumi Zola, hari ini, Rabu (20/9), menyempatkan diri bertemu dan berbincang dengan pejabat Istambul Turki, Mr. Marcos Athias Neto, Istambul International Center for Private Sector in Development (Sentra Internasional Istanbul - Turki untuk pembangunan sektor swasta).
Zumi Zola dan Marcos membicarakan business model (model bisnis) yang bakal melibatkan sektor swasta dalam meningkatkan ekonomi masyarakat, dan kemungkinan mengadopsinya untuk kepentingan pembangunan di Provinsi Jambi.
Secara terbuka, Zumi Zola menerima saran dan masukan dari Marcos dan berharap keberhasilan dari International Center for Private Sector in Development bisa diterapkan di Jambi, untuk meningkatkan perekonomian dan kemajuan Provinsi Jambi. (Mustar – Humasprov)
Baca Juga: Nasib Guru Non-PNS Terancam, Zola Akan Berjuang Mati-Matian
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com