Sekda Tanjab Barat Tidak Bisa Divaksin Sinovac

| Editor: Doddi Irawan
Sekda Tanjab Barat Tidak Bisa Divaksin Sinovac



INFOJAMBI.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Agus Sanusi menyatakan siap untuk di Vaksin Sinovac. Namun, meski dirinya bersedia untuk dilakukan vaksin, secara syarat untuk mendapatkan Vaksin dirinya tidak masuk dalam kriteria.

Hal ini disampaikan langsung oleh Agus Sanusi, saat di konfirmasi, Jumat (15/01/21). Agus menyebutkan bahwa dirinya tidak masuk syarat sebagai penerima Vaksin lantaran dirinya memiliki riwayat penyakit Diabetes.

“Kalo memang di suruh ya siap, tapi kan ada syarat untuk menerima Vaksin salah satunya itu tidak ada memiliki riwayat penyakit, sementara saya ini ada diabetes,” sebut Sekda.

Disisi lain, disebutkan oleh Sekda bahwa Kabupaten Tanjabbar hanya menunggu distribusi dari Pemprov Jambi.

“Nantinya vaksin yang didistribusikan tersebut akan disimpan di tempat penyimpanan di Gudang Farmasi yang telah di persiapkan oleh pihaknya,”ujarnya.

Ia mengatakan, sudah menyiapkan untuk tempat penyimpanan, tinggal menunggu distribusi dari Provinsi kemudian baru di lakukan penyuntikan vaksin.

“Tahap pertama ini di prioritaskan untuk tenaga kesehatan, sebanyak 726 nakes, sisanya ada sekitar 726 juga itu di tahap kedua,” pungkasnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya