INFOJAMBI.COM - Pada triwulan ke- empat tahun 2017, serapan APBD Kabupaten Tanjung Jabung Barat, masih diatas 50 persen, karena banyak anggaran yang belum dicairkan.
Hal ini diakui Sekda, Drs H Ambok Tuo, kepada awak media, ketika ditanyakan hal ini, kemaren, usai menghadiri rapat Bangar DPR di kantor DPRD Tanjab Barat.
"Iya sampai sekarang tercatat masih sangat besar anggaran yang belum dicairkan, kalau angka pastinya. Tapi kalau persenannya, baru sebesar 55 persen lebih lah yang dicairkan, kata mantan Kadis BKD Jambi ini.
Ada beberapa SKPD yang masih belum melaksanakan kegiatannya, ada juga yang masih dalam pelaksanaan sehingga anggaran yang tersedia masih belum dicairkan.
Ketika ditanya SKPD mana saja yang belum? Sekda mengaku, kalau SKPD yang belum, saya kurang hafal. Soalnya kan banyak SKPD nya, yang ingat saya, Dinas PUPERA, KIMRUM, Dinas Kesehatan. Tapi berapa angkanya saya kurang tau," kata Sekda.
Apakah dengan masih rendahnya serapan yang tercapai berpengaruh dengan predikat yang diperoleh Daerah? Kalau itu tidak ada masalah. Sekarang ini kan masih sedang di bahas. Tugas kita eksekutif kan mengusulkan saja. Disetujui apo tidak itu haknya legeslatif lah, ujar Sekda minta izin karena mau ke kantor, menandatangani surat-surat masuk, ujarnya sambil menuju mobil dinasnya. (Raini - Tanjabbar)
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com