Serka Heriyanto Tindaklanjuti Perintah Kasad Dudung

Koramil Jambi Timur Kodim 0415/Jambi galakan stunting

Reporter: Ahmad Muzir | Editor: Admin
Serka Heriyanto Tindaklanjuti Perintah Kasad Dudung
Babinsa Sijenjang Serka Heriyanto || Foto : AM

KOTAJAMBI,INFOJAMBI.COM- Koramil Jambi Timur Kodim 0415/Jambi terus menindaklanjuti perintah Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman dalam upaya mendukung program pemerintah mempercepat penurunan angka prevalensi stunting di Indonesia.

Babinsa Kelurahan Sijenjang, Kecamatan Jambi Timur, Serka Heriyanto, satu persatu mendatangi rumah warga bersama dengan Ketua RT 7 Kelurahan Sijenjang, Alamsyah, Selasa (9/8). 

Baca Juga: Cegah Karhutla, Babinsa Koramil Tungkal Ilir Rutin Patroli dan Sosialisasi

Intinya, Serka Heriyanto mengajak warga bisa lebih mengerti apa itu stunting, kenapa bisa terjadi, dan bagaimana cara menanganinya agar tidak terlanjut stunting.

"Agar melapor kepada Babinsa apabila ada warga yang stunting," ujarnya.

Baca Juga: Bupati Hadiri Apel Siaga TPK Bergerak

Kata Serka Heriyanto, tentara akan terus berkomitmen mendukung pemerintah dalam menurunkan angka stunting.

Gerak cepat TNI AD untuk menurunkan prevalensi stunting itu merupakan perintah langsung Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Baca Juga: Pemprov Jambi Serius Percepat Penurunan Stunting

Sebagaimana diketahui, dampak buruk dari stunting mampu memengaruhi produktivitas bangsa Indonesia di masa mendatang.

Sejak dikukuhkannya Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman menjadi Duta Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) oleh BKKBN (Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional) bertepatan dengan Hari Keluarga Nasional pada tanggal 29 Juni 2022 lalu di Kabupaten Sleman Yogyakarta.

Kasad selaku pimpinan TNI AD sudah mengeluarkan perintah kepada para Komandan Satuan jajaran TNI AD untuk mendukung program pemerintah mengatasi stunting yang bertujuan untuk menurunkan prevalensi kasus stunting dari 24,4 persen menjadi 14 persen pada tahun 2024.****

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya