Shalat Ied di Rumah Dinas, Puan: Selamat Menyambut Hari Kemenangan, Mohon Maaf Lahir dan Bathin

Ketua DPR Puan Maharani mengikuti Shalat Idul Fitri berjamaah yang diselenggarakan di rumah dinas, Jakarta Pusat.

Reporter: Bambang Subagio | Editor: Admin
Shalat Ied di Rumah Dinas, Puan: Selamat Menyambut Hari Kemenangan, Mohon Maaf Lahir dan Bathin
Ketua DPRRI, Puan Maharani Shalat Idul Fitri 1443 H


Kepada segenap rakyat Indonesia, Puan juga menyampaikan selamat menyambut hari kemenangan. Kemenangan kita sebagai umat beragama yang berhasil mengalahkan hawa nafsu.

"Juga kemenangan kita sebagai bangsa yang berhasil menghadapi Pandemi Covid-19," ujar perempuan pertama yang menjadi Ketua DPR ini.

"Kita jadikan momentum hari kemenangan ini untuk langkah yang lebih optimis demi masa depan bangsa yang lebih baik," terang mantan Menko PMK ini.

Adapun khatib dalam khutbahnya menyampaikan pesan bahwa bangsa yang bertaqwa akan dilimpahkan keberkahan. Ibadah puasa sebagai bentuk ketaqwaan kepada Allah SWT selama sebulan penuh telah berhasil dilalui harus bisa membawa perbaikan dalam kehidupan ke depan. Termasuk dalam hal kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Jangan hanya dapat lapar dan hausnya saja. Harus bisa menjalankan ibadah dengan istiqomah, menjalani kehidupab dengan lebih baik, dan semakin menambah ketaqwaan kita kepada Tuhan YME " pesan khatib.

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya