SIWO PWI Rekomendasikan Kalsel Tuan Rumah PON 2024

| Editor: Doddi Irawan
SIWO PWI Rekomendasikan Kalsel Tuan Rumah PON 2024
Peserta Rakernas SIWO PWI 2016, di Banjarmasin, Kalsel || ist



BANJARMASIN — Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) masuk dalam daftar calon tuan rumah Pekan Olahraga Nasional ( PON) XXI tahun 2024. Pencalonan ini didukung oleh SIWO PWI.

Dukungan itu disimpulkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (SIWO PWI), di Hotel Mentari, Banjarmasin, Kalsel, kemarin.

Ketua PWI Kalsel, Fathurrahman, mengapresiasi dukungan SIWO PWI ini. Rekomendasinya akan disampaikan ke SIWO PWI Pusat. Dukungan ini penting, karena rakernas dihadiri para pengurus SIWO di Indonesia.

Sebelumnya, saat membuka rakernas, Gubernur Kalsel menyatakan siap melaksanakan PON 2024. Sarana prasarananya sudah mulai disiapkan, termasuk lahan sekitar 300 hektar.

Dalam meyakinkan peserta Rakernas SIWO, Pemprov Kalsel mulai membangun fasilitas olahraga bertaraf internasional pada tahun 2017.

Ketua Rakernas SIWO PWI, Syarifuddin Ardasa, menjelaskan, di antara rekomendasi yang ditetapkan dalam rakernas ini, adalah soal Kalsel menjadi tuan rumah PON 2024. Seluruh peserta rakernas setuju. (infojambi.com)

Laporan : Yudhistira || Editor : Doddi Irawan

Baca Juga: Gubernur Serahkan Bonus Atlet PON

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya