SKK Migas Kunjungi Lokasi Temuan Migas Baru di Sumatera Selatan

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu MInyak dan Gas Bumi (SKK Migas) melakukan kunjungan kerja ke lokasi Sumur

Reporter: Humas SKK Migas | Editor: Doddi Irawan
SKK Migas Kunjungi Lokasi Temuan Migas Baru di Sumatera Selatan
Sumur Eksplorasi Wilela (WLL)-001 di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan | REL

Untuk selanjutnya, Sumur WLL-001 akan melakukan DST kedua pada kedalaman 565 – 567 mMD (meter kedalaman terukur) dan rencana DST ketiga pada kedalaman 450 – 452 mMD di lapisan Batupasir Formasi Air Benakat.

“Kami berharap tes selanjutnya juga dapat memberikan indikasi hasil yang baik, sehingga proses pengembangan selanjutnya dapat segera dilaksanakan,” lanjut Benny.

SKK Migas menargetkan sebanyak 42 sumur eksplorasi akan dibor pada tahun 2022. Hingga April 2022, sebanyak 7 sumur eksplorasi telah dibor atau mencapai 31 persen dari target tahun ini.

“Beberapa minggu kedepan akan ada beberapa sumur eksplorasi yang akan dibor. Kita harapkan pada akhir tahun nanti, target sebanyak 42 sumur akan terpenuhi dan memberikan hasil penemuan yang baik sehingga cita-cita kita bersama untuk memenuhi target nasional akan tercapai,” sambung Benny.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya