SKK Migas Selenggarakan Chief of Communications Forum 2022

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mengadakan kegiatan Chief of Communications Forum (CoC Forum) 2022.

Reporter: Press Release | Editor: Doddi Irawan
SKK Migas Selenggarakan Chief of Communications Forum 2022
SKK Migas mengadakan kegiatan Chief of Communications Forum (CoC Forum) 2022

JAKARTA, INFOJAMBI.COM – Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi ( SKK Migas) mengadakan kegiatan Chief of Communications Forum (CoC Forum) 2022. 

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka melakukan koordinasi untuk mendukung pelaksanan program-program di sektor hulu migas, yang tidak hanya terkait dengan komunikasi, tapi juga meningkatkan hubungan dan kerjasama dengan berbagai pemangku kepentingan di pusat maupun daerah, khususnya di wilayah operasi Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS).

Baca Juga: SKK Migas Gelar Sosialisasi dan Media Kompetisi 2016

CoC Forum 2022 diselenggarakan secara tatap muka di Jakarta (25/5/2022) dihadiri para pimpinan tertinggi komunikasi KKKS beserta jajaran terkait dengan skema kontrak kerja sama (PSC) cost recovery (CR) maupun gross split (GS), serta fungsi terkait di SKK Migas. Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris SKK Migas Taslim Z. Yunus.

“Keberhasilan dan lancarnya operasional hulu migas di daerah, termasuk kegiatan pemboran, pembebasan lahan dan lainnya, salah satu faktor yang mempengaruhi adalah dukungan para pemangku kepentingan di daerah. KKKS harus terus menjaga kerjasama dan sinergi dengan pemerintah daerah dan stakeholders lainnya. Sebagaimana pepatah “dimana bumi di pijak, disitu langit dijunjung”, kata Taslim ketika memberikan arahan dalam kegiatan CoC Forum 2022.

Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya