Tagline Baru BEI, Paham, Punya dan Pantau

media gathering dan silaturrahmi wartawan Pasar Modal Jambi

Reporter: Ahmad Muzir | Editor: Doddi Irawan
Tagline Baru BEI, Paham, Punya dan Pantau
Media gathering dan silaturrahmi wartawan Pasar Modal Jambi | foto : ahmad muzir

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Kantor Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Provinsi Jambi memiliki tagline terbaru, yakni 3P, atau Paham, Punya dan Pantau.

Kepala Perwakilan BEI Provinsi Jambi, Fasha Fauzia, menjelaskan, jika masyarakat ingin investasi harus paham dulu yang mau mereka beli atau investasikan. 

Baca Juga: Transaksi Pasar Modal di Jambi Capai Rp 6,022 Triliun

Pelajari dulu instrumennya. Produknya seperti apa, hingga risikonya seperti apa. Lalu, setelah paham, barulah punya investasi tersebut.

"Punya ini pun haruslah benar-benar milik kita. Nama rekening harus atas nama kita. Banyak investasi bodong yang hanya titip nama saja," terang Fasha, pada acara media gathering dan silaturrahmi wartawan Pasar Modal Jambi, di Yellow Hotel, Kota Jambi, Kamis, 23 Juni 2022.

Baca Juga: 18 Wartawan Ikuti Media Gathering BEI Jambi

Setelah Paham dan Punya, nasabah jangan lupa rutin memantau investasi secara periodik.

Baca Juga: Memilih Saham Menggunakan Analisa Fundamental

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya