Warga Korban Puting Beliung Dapat Santunan

| Editor: Muhammad Asrori
Warga Korban Puting Beliung Dapat Santunan
H Al Haris saat menyerahkan santuan warga korban puting beliung.



BANGKO - Warga korban puting beliung di Desa Durian Batakuk dan di Talang segegah Kecamatan Renah Pembarap, mendapat santunan dari Pemkab Merangin, diserahkan langsung Bupati Merangin, H Al Haris, Jumat kemarin.

Di Desa Durian Batakuk, ada satu rumah yang rusak parah dihantam puting beliung dan angin kencang disertai hujan lebat yang terjadi Senin (24/4), juga menerjang tujuh unit rumah lainnya mengalami rusak ringan.

“Angin puting beliung juga merusak gedung PAUD Sayang Bunda dan merobohkan 142 pohon durian. Sejauh ini kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 420 juta,” ujar Bupati.

Bantuan dari Pemkab Merangin ini, sebagai bukti rasa sayang kami kepada masyarakat, karena masyarakat bagian dari kami,” ungkap Bupati Al Haris.

Keluarga korban puting beliung, kata Al Haris, untuk tetap sabar dan bersemangat untuk bekerja mendirikan lagi rumahnya.

Saat itu, Bupati memberikan bantuan alat material dan kebutuhan serhari-hari, berupa 12 dus mie instan, minyak goreng 12 liter, matras tiga unit dan pakaian sebanyak 11 paket. Selain itu bupati secara pribadi memberikan bantuan atap seng sebanyak enam kodi.

Kades Durian Batakuk, Lukman Hakim, menjelaskan, satu rumah yang rubuh itu, milik Hadi Putra dan tujuh rumah yang rusak ringan milik, Kailani, Rahayu, Padol,  Izhar, Samsudin, Raudhoh dan rumah Amril.

Bantuan yang sama juga diberikan kepada warga yang rumahnya rusak ringan akibat dihantam puting beliung yang terjadi pekan lalu itu. (infojambi.com)

Laporan : Teguh ll Editor : M Asrori

Baca Juga: Beasiswa S3 Merangin Terganjal Aturan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya