Warga Talang Banjar Diserang Stroke Saat Perbaiki Atap Rumah

Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi mengevakuasi Zarzani (50), warga Kelurahan Talang Banjar, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi.

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Warga Talang Banjar Diserang Stroke Saat Perbaiki Atap Rumah
Petugas Damkartan Kota Jambi saat mengevakuasi Zarzani dari atap rumahnya | andra

INFOJAMBI.COM – Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi mengevakuasi Zarzani (50), warga Kelurahan Talang Banjar, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi.

Zarzani terserang stroke saat memperbaiki atap rumahnya, Selasa (9/7/2024). Untuk mengevakuasi petugas Damkartan Kota Jambi menggunakan tandu. Saat dievakuasi korban dalam kondisi terkulai lemas.

Baca Juga: Banjir di Kota Jambi Makin Tinggi, Kakek Penderita Stroke Dievakuasi

Peristiwa ini membuat heboh warga sekitar lokasi kejadian. Korban sempat berteriak minta tolong, namun karena terkendala peralatan akhirnya warga meminta bantuan petugas Damkartan Kota Jambi.
 
Setelah hampir satu jam, akhirnya petugas berhasil mengevakuasi korban dari atap rumah setinggi tiga meter lebih. Proses penyelamatan berlangsung cukup dramatis.
 
“Korban saat memperbaiki atap rumahnya tiba-tiba terserang stroke. Ketika dievakuasi korban dalam kondisi lemas. Alhamdulilah korban bisa dievakuasi dan kami antar ke rumah sakit,” kata Kepala Dinas Damkartan Kota Jambi, Mustari Affandi. ***

Baca Juga: Ular Piton Sepanjang 3 Meter Masuk Lemari Cuci Piring

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya