Waspada !!! Bermain Banjir Seorang Pelajar Tewas Tenggelam

Banjir yang menggenangi wilayah Seberang Kota Jambi memakan korban jiwa, Rabu (24/1/2024) sore.

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Waspada !!! Bermain Banjir Seorang Pelajar Tewas Tenggelam
Jenazah Ardian saat di rumah sakit, Rabu (24/1/2024) | andra

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Banjir yang menggenangi wilayah Seberang Kota Jambi memakan korban jiwa, Rabu (24/1/2024) sore.

Korban berinisial Ardian (17), pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 7 Kota Jambi, warga RT 09 Kelurahan Olak Kemang, Danau Teluk.

Baca Juga: Rekor Tertinggi, Indonesia Dilanda 1.985 Bencana Selama 2016

Korban tenggelam di genangan banjir sedalam 2 meter, 17.30 WIB. Korban awal memancing ikan dan berenang di genangan banjir, RT 07 Kelurahan Ulu Gedong, Danau Teluk.

Petugas Rescue Damkar dan Penyelamatan Jambi Kota Seberang begitu mendapat informasi langsung melakukan pencarian.

Baca Juga: Banjir Ancam Warga Pinggir Sungai Batanghari

Setelah 30 menit pencarian, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa petugas Rescue Damkar Kota Jambi ke Rumah Sakit Abdurrachman Sayoeti.

“Sebelum tenggelam korban bersama temannya memancing sambil mandi di genangan banjir setinggi 2 meter. Korban tidak bisa berenang," ungkap Kepala Dinas Damkar Kota Jambi, Mustari Affandi.

Baca Juga: Banjir Sungai Tantang Sudah Surut

Mustari menjelaskan, teman-teman korban mengira Ardian yang mendadak hilang sudah pulang ke rumahnya. Tapi setelah dicari ke rumahnya, Ardian tidak ada di rumahnya.

“Setelah diperiksa di rumah sakit, korban dibawa ke rumah duka," ujar Mustari.

Mustari menghimbau warga yang tinggal di kawasan terdampak banjir agar tetap berhati-hati dan waspada. Selama banjir telah menelan 2 korban jiwa. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya