Zola Bantu Petugas Imigrasi Layani Warga

| Editor: Doddi Irawan
Zola Bantu Petugas Imigrasi Layani Warga
Zumi Zola meninjau pelayanan Kantor Imigrasi Jambi || yudi pramono



KOTAJAMBI — Gubernur Jambi, Zumi Zola, mengecek pelayanan di Kantor Imigrasi Jambi, Kamis pagi. Peninjauan dilakukan seusai upacara peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-67, di kantor itu.

Zola minta pelayanan publik berjalan baik, jangan ada pungutan-pungatan liar. Di sela peninjauan, Zola beberapa kali membantu petugas kantor imigrasi melayani warga yang membuat paspor. Zola ikut membimbing cap jarinya.

Zola berharap pelayanan pembuatan paspor diberikan secara prima. Zola mengakui pelayanan sudah bagus, hanya saja masalah listrik masih menjadi kendala. Kalau padam mengakibatkan antrean panjang.

Kakanwil Kemenkumham Provinsi Jambi, Bambang Palasara, menanggapi soal masuknya orang asing ilegal ke Jambi, menyatakan belum mendapat informasi itu. Menurutnya semua tenaga asing yang ada saat ini memenuhi syarat.

“Tapi ini kan data real time. Besok siapa tahu ada yang datang tapi tidak memiliki syarat lengkap,” ujar Bambang. (infojambi.com)

Laporan : Yudi Pramono || Editor : Doddi Irawan

 

Baca Juga: Nasib Guru Non-PNS Terancam, Zola Akan Berjuang Mati-Matian

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya