Baca Juga: Unja Bangun Empat Gedung Baru. Ini Penampakannya...
Baca Juga: Bentrok Warga Pulausangkar dan Kebunbaru Dipicu Soal Tanah Adat
INFOJAMBI.COM - Lembaga Adat Melayu (LAM) Jambi menjalin kerja sama dengan Universitas Jambi (Unja).
Baca Juga: Gubernur Harap LAM Berkontribusi Atasi Berbagai Masalah Sosial
Kerja sama dilakukan dalam bidang penelitian, pengabdian masyarakat, dan kajian kearifan lokal.
Dalam kerja sama ini, LAM Jambi berencana melakukan pengembangan muatan lokal pada mata pelajaran sekolah.
"Kami juga akan melakukan penelitian dan pengembangan organisasi," kata Ketua LAM Jambi, H Hasan Basri Agus (HBA).
Kesepakatan kerja sama ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA), antara Ketua LAM Jambi, HBA, dan Rektor Unja, Profesor H Sutrisno.
Baca juga..
https://infojambi.com/melayu-jambi/
Penandatanganan kesepakatan berlangsung di Balairung Sari LAM Jambi, di kawasan Telanaipura, Kota Jambi, Rabu, 23 Februari.
Seusai penandatanganan naskah kerja sama, Ketua LAM Jambi menyerahkan plakat kepada Rektor Unja.
Penulis : Achmad Fadli | Editor : Dodik
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com